Aulia Kartika, Ikut Bertarung pada Lomba Desain Maskot Pilkada Asahan Tahun 2024

    Aulia Kartika, Ikut Bertarung pada Lomba Desain Maskot Pilkada Asahan Tahun 2024

    ASAHAN - Aulia Kartika, mahasiswi sementer 8 STMIK Royal Kisaran, Asahan, Sumatera Utara ikut ambil bagian pada acara lomba desain maskot Pilkada Kabupaten Asahan tahun 2024.

    Hal tersebut dikatakan Aulia Kartika saat bertemu dengan awak media ini di kantor KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kabupaten Asahan yang terletak di Jln. Sisingamangaraja, Kisaran, Asahan, Sumatera Utara, pada Jumat, (17/05/2024) pagi.

    Ketika ditanya apa kira-kira yang membuat Aulia tertarik untuk mengikuti desain maskot Pilkada Kabupaten Asahan tahun 2024, jawab Aulia, "ini sesuai dengan fakultas dan jurusan perkuliahan saya yaitu fakultas Komputer, jurusan sistem informasi sekaligus untuk mengasah kemampuan saya sehingga saya tertarik mengikuti lomba ini."

    Dalam kesempatan tersebut Aulia mengakui bahwa sebelumnya tidak pernah mengikuti perlombaan desain maskot pilkada. Tapi Aulia sudah pernah mengikuti perlombaan desain motif batik diatas canvas dan berhasil meraih juara 1 di tingkat provinsi.

    Ternyata tidak hanya itu. Aulia Kartika pernah meraih juara pada Duta Pelajar berprestasi yang dikirim ke Raja Ampat.

    Gadis yang berkulit hitam manis dan saat sekarang ini sedang menyusun skripsi mengungkapkan bahwa dari tahun 2023 dan sampai sekarang ini adalah duta pariwisata.

    Anak pertama dari tiga bersaudara ini mengakui bahwa yang memotivasi dirinya untuk ikut dalam kegiatan (event), mengikuti perlombaan-perlombaan atau kegiatan-kegiatan adalah mengasah kemampuan, menambah pengalaman sehingga membuat lebih baik lagi kedepannya, karena kalau selama ini mengikuti kejuaraan mendesain diatas canvas tapi kali ini mendesain dengan komputer.

    Putri dari pasangan suami istri, Sugianto dan Ermaini dan bertempat di Dusun 5 Air Joman Baru, Asahan, Sumatera Utara ini mengatakan bahwa dari pihak pemerintahan daerah Kabupaten Asahan pernah memberikan sertifikat dan juga uang atas prestasi yang diraih selama ini. Edward Banjarnahor

    asahan
    Edward Banjarnahor

    Edward Banjarnahor

    Artikel Sebelumnya

    Pertahankan Opini WTP 7 Kali Berturut-Turut,...

    Artikel Berikutnya

    TP PKK Kabupaten Asahan Raih Juara 1 Lomba...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Perkuat Budaya K3 Demi Produktivitas dan Keberlanjutan Bisnis, Dirut ASDP: Safety Starts from Us
    Realisasi PNBP KSOPP Danau Toba 2024 Lampaui Target Capai Angka 1,9 Miliar
    Bupati Samosir Hadiri Rapat Koordinasi Bidang Pangan, Menko Ingatkan Kepala Daerah Dukung Swasembada Pangan
    Hendri Kampai: Di Indonesia, Rakyat Lebih Percaya Cuwitan Netizen daripada Omongan Pejabat?
    Ditjen Perhubungan Darat Dorong Operator Kapal Penyeberangan Swasta Ajibata-Tomok Segera Terapkan Penjualan Tiket Online

    Ikuti Kami